Kamis, 17 November 2016

CONTOH SOAL KKPI DAN JAWABANNYA

1. Perangkat keras yang harus disiapkan dalam mendesain LAN adalah….
Jawab:  computer, switch, tang crimping, RJ45,kabel utp, LAN tester
   2.    Langka-langkah identifikasi computer adalah…..
Jawab: a) pilih start -> setting -> dan kemudian control panel
            b) double klik ikon network dan klik tab identification
            c) masukan nama computer beserta workgrup nya -> dan kemudian klik ok
   3.    Fungsi workgrup adalah…..
Jawab: a) untuk melakukan pertukaran file
b)pemakaian printer dapat dilakukan oleh semua unit computer, jadi semua klien dapat melakukan print pada 1 printer
   4.    Fungsi dari computer name adalah…..
Jawab: Computer Name adalah nama dari komputer dalam jaringan. Dalam lingkungan LAN, nama komputer haruslah unik (tidak ada yang sama). Jika terjadi kesamaan, maka akan ada peringatan bahwa nama komputer sudah dipakai dan akan mempengaruhi kinerja dari komputer yang mempunyai nama sama tetapi dengan dasar IP address masih bisa diakses. Misal, dalam satu jaringan ada nama PC1, PC2, PC3, dst.
   5.    Apa yang dimaksud TCP/IP ?
   Jawab: TCP/IP Merupakan standar komunikasi data yang digunakan untuk dalam       proses tukar-menukar data dari satu computer ke computer lain pada jaringan internet.
   6.  Apa perbedaan IPV4 dengn IPV6?
 Jawab:
 a) ipv4: jumlahmenjadi terbatas  alamat menggunakan 32 bit sehingga jumlah alamat        unik yang didukung
 b) ipv6: menggunakan 128 bit untuk mendukung alamat ip yang unik
   7.  Apa syarat-syarat pembuatan IP Addres?
  Jawab:
        a)    Harus mempunyai net id dan host id  
        b)    ip  addres harus unik 
        c) tidak menggunakan ip 127 karena ip 127 sudah dimiliki Internet.
    8.   IP Addres terdiri dari 2 bagian yaitu? Sebutkan dan jelaskan
  Jawab: net id dan host id
        a)    Net id: bagian dari ip addres yang menunjukan di jaringan  mana computer     tersebut berada.
        b)    Host id: menunjukkan workstation, server, router dan semua host TCP/IP dalam jaringan tersebut.
    9.   Apa maksud dari:
   Jawab:
         a)    Obtain an ip addres automatically : untuk meminta alamat computer secara    dinamik atau ip nya di atur secara otomatis
         b)    Use the following ip address:  digunakan untuk setting ip addres secara manual  atau statis
   10. Apa fungsi ip config?
Jawab: Perintah ipconfig digunakan untuk mengetahui hasil dari konfigurasi ip address komputer kita
   11 Apa fungsi ping ?
Jawab: Ping merupakan perintah untuk mengetest koneksi dari komputer kita ke lokasi yang diinginkan. Perintah ini juga digunakan untuk mengetahui response time.
   12. Sebutkan kepanjangan TTL beserta fungsinya…..
Jawab: TTL merupakan kepanjangan dari : time to live
Di gunakan untuk mengirim data sampai menerima laporan bahwa data telah sampai ditujuan dan sebagai pencatat kecepatan waktu dalam memanggil ip address tsb.
    13. Apa fungsi sharing device?
Jawab:
          Efisiensi kerja (tidak ribet) ;
          Hemat tenaga, waktu dan biaya ;  
          Sebuah perangkat dapat digunakan untuk banyak komputer. Misalnya 1 printer dapat digunakan oleh 10 komputer sekaligus (jika digunakan maka harus ada rentang waktu untuk bergantian).
    14. Sebutkan langkah-langkah sharing folder….
   Jawab:
  a) Buka Windows Explorer, pilih dulu folder mana yang ingin kamu share.    Kemudian klik kanan pilih share with > Specific people.
  b) Akan muncul jendela file sharing. Di bagian ini kamu tambahkan user Everyone,  kemudian klik Add. Setelah user Everyone masuk dalam daftar, klik share.
  c)  Setelah itu akan dapat konfirmasi “Your Folder is Shared”, kemudian klik done.
    15 Apa kekurangan sharing data?
  Jawab:
    Kemudahan sharing file dalam jaringan dapat di pakai oleh orang orang tertentu yang tidak bertanggung jawab
    Sering kali mengakibatkan bocornya sharing folder dan dapat di baca oleh orang lain yang tidak berhak
     Dapat mengakibatkan korup file saat pengiriman data